Flu menyerang di kantor saya, beberapa teman mulai merasakan panas deman, batuk dan hidung 'meler'. Cuaca yang tidak menentu dan efek dari jalan-jalan ke Thailand mulai terasa di badan. Saya yang tadinya super fit kini mulai tertular juga, sejak tadi malam mulai merasakan sedikit demam, sakit kepala dan tenggorokan kering. Jika sudah seperti ini minum air putih yang banyak dan tidur adalah obat yang super mujarab, plus doping vitamin C dosis tinggi dan susu Bear Brand sebagai booster untuk menambah stamina. Dua tips yang terakhir adalah saran dari Mbak Mirah, rekan kantor yang duduk di sebelah meja saya.
"Jangan minum obat flu dulu Ndang, minum vitamin C dosis tinggi dan susu beruang kalau masih tahap awal flu," katanya tadi siang ketika melihat saya mulai merogoh Panadol dari dalam tas. Tapi saya yang tidak sabar dengan kepala pusing dan badan demam tak menghiraukannya dan langsung menegak satu butir obat. Besok Sabtu adalah hari yang sibuk karena adik saya, Wiwin, memesan rendang berkilo-kilo dan nugget untuk bekal sahur kala puasa, yang sebentar lagi akan tiba. Dan Minggunya saya mendapat undangan talk show dari sebuah brand coklat untuk peluncuran produk chocolate compound mereka yang baru. Jadi saya kudu fit dan sehat untuk dua hari berat tersebut. ^_^
"Jangan minum obat flu dulu Ndang, minum vitamin C dosis tinggi dan susu beruang kalau masih tahap awal flu," katanya tadi siang ketika melihat saya mulai merogoh Panadol dari dalam tas. Tapi saya yang tidak sabar dengan kepala pusing dan badan demam tak menghiraukannya dan langsung menegak satu butir obat. Besok Sabtu adalah hari yang sibuk karena adik saya, Wiwin, memesan rendang berkilo-kilo dan nugget untuk bekal sahur kala puasa, yang sebentar lagi akan tiba. Dan Minggunya saya mendapat undangan talk show dari sebuah brand coklat untuk peluncuran produk chocolate compound mereka yang baru. Jadi saya kudu fit dan sehat untuk dua hari berat tersebut. ^_^
Klik untuk baca selanjutnya...
0 komentar:
Posting Komentar