Bakwan jagung, salah satu makanan favorit yang sepertinya tak pernah habis-habisnya saya modifikasi resepnya. Mulai dari resep a la Ibu saya yang sering dibuat beliau ketika saya masih kecil di Paron, dimana butiran jagung dilumatkan hingga menjadi adonan pekat bersama bumbu-bumbu dan dibentuk seperti perkedel kentang. Atau versi adonan bakwan bercampur cabai nan pedas sehingga tidak membutuhkan tambahan cabai rawit kala mengudapnya. Hingga bakwan jagung a la Manado seperti yang saya posting kali ini. Semua versi bakwan jagung tersebut tentu saja saya suka, namun versi bakwan jagung a la Manado yang berbentuk lebar, pipih seukuran telapak tangan, garing dengan sebagian butiran jagung masih terlihat di dalamnya menurut saya paling sedap. Makanan yang digoreng seperti ini memang susah ditolak walau tahu resikonya bagi kesehatan. ^_^
Klik untuk baca selanjutnya...
0 komentar:
Posting Komentar